Thursday, July 19, 2007

LINGKARAN ISENG WAJAH BULAN

(EPISODE PROLOG)

by deki triadi

dalam lingkaran iseng ini, wajah bulan sumringah
anakanak tertawa lagi mainan lama tetap kangenkan tembangtembang yang hilang digedung mulai menjulang
buruh, buruk, kurus, wajah bopeng dan topeng
melewatkan angin diporipori
tak meneteskan keringat lagi
karena telah lama kita bercanda dalam lingkaran ini
disaksikan bulan tertawa menguping lagu kita yang dinyanyikan
ketika jemari di kunci g dan suara di kunci f
tak ada kesinambungan semua berempati pada nol keisengan kita lagi

dalam lingkaran keisengan, langkah kita menembus kelam
diantara ngiau kucing dan gonggong anjing disaksikan bulan tertawa
nguping rayuan basi di dalam lemari kaca tanpa dapat menembus benak berempati lagi pada nol dan kita berhitung dari lima sampai sepuluh wajah bulan kehilangan empat dan satu yang tertawatawa dalam lingkaran keisengan


Pontianak, Maret 2002

0 comments: